Langkah Awal FPB dalam Peningkatan PKM

September 8, 2019, oleh: superadmin

Pada Sabtu, 7 September 2019, Fakultas Pendidikan Bahasa mengadakan Sosialisasi PKM dan Tips Pembimbingan PKM dari Dosen untuk Mahasiswa: Sharing General Timeline PKM FPB . kegiatan ini diselenggarakan sebagai langkah awal FPB untuk membimbing dan mengarahkan para mahasiswa dalam program kreatif mahasiswa. Beberapa dosen FPB dan mahasiswa hadir dalam kegiatan ini.
Dalam kegiatan kali ini Bapak Sugito, S.IP., M.Si. dosen Prodi Hubungan Internasional UMY berkesempatan menjadi narasumber. Beliau menyampaikan beberapa hal terkait dengan PKM, diantaranya yakni jenis kegiatan PKM yang dapat diikuti oleh para mahasiswa, termasukd engan jenis kegiatan PKM yang terbaru. Lalu hal-hal yang dapat mahasiswa lakukan agar proposal PKM mereka dapat disetujui. Beliau juga menyampaikan beberapa hal kepada beberapa dosen agar dapat memberikan perhatian lebih berupa bimbingan dan pengarahan kepada mahasiswa dalam PKM. Penyampaian materi ini dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan disekusi.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan rencana kegiatan PKM Fakultas Pendidikan Bahasa (General Timeline PKM FPB) oleh Ibu Lanoke Intan Paradita, M.Hum selaku PIC kemahasiswaan FPB. Pemaparan kegiatan juga menjadi bahan diskusi dengan para dosen dan mahasiswa yang diwakili oleh anggota organisasi kemahasiswaan, dan juga ada beberapa masukan dari Bapak Sugito.