FPB Bekali Calon Wisudawan/ti dengan Informasi Dunia Kerja

May 4, 2019, oleh: superadmin

Sebelum dilaksanakannya wisuda periode III TA 2018-2019 di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Fakultas Pendidikan Bahasa membekali informasi seputar dunia kerja dan bermasyarakat untuk calon wisudawan/ti nya. Acara yang dihadiri sekitar 50 calon wisudawan ini dilaksanakan di Gedung KH. Ibrahim UMY. Pembekalan ini bertujuan memberikan gambaran bagi calon wisudawan/ti tentang dunia kerja dan memberikan tips serta trick yang dapat mereka aplikasikan untuk meraih kesuksesan di masa depan. Selain itu juga informasi terkait dengan kehidupan bermasyarakat yang harus mereka jalankan setelah menjadi sarjana.
Acara ini terdiri dari dua sesi, sesi pertama diisi oleh Bapak Dr. Suryanto selaku Dekan FPB, dan sesi kedua disampaikan oleh Bapak Miftahul Haq, M.S.I yang merupakan Kepala Divisi Pengkajian dan Pengembangan AIK di LPPI UMY. Dalam sesi pertama, Bapak Dr. Suryanto menyampaikan adanya 7 tips yang dapat dilakukan oleh calon wisudawan/ti untuk sukses dimasa depan. Lalu dilanjutkan dengan sesi kedua yang disampaikan oleh Bapak Miftahul Haq, M.Si mengenai tantangan dalam kehidupan bermasyarakat yang akan dialami oleh calon wisudawan/ti sesudah menyelesaikan masa studi dan memulai kehidupan berkarir.